Kamis, April 17, 2025
BerandaBeritaDEKAN FAI UM METRO, LEPAS MAHASISWA KKN DAN PLP KE PCM DAN...

DEKAN FAI UM METRO, LEPAS MAHASISWA KKN DAN PLP KE PCM DAN PRM DI PROVINSI LAMPUNG

Senin, 25 Juli 2022,  Pembekalan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan Praktek Lapangan (PLP) Fakultas Agama Islam (FAI)  Universitas Muhammadiyah (UM)1 Metro.

Kegiatan ini pembekalan berlangsung di gedung E UM Metro. Dibuka oleh Dekan 1 FAI UM Metro, Junaidi Songidan. Dalam sambutannya ia menyampaikan selamat kepada Mahasiswa FAI yang akan melaksanakan KKN da PLP.

“Saya mengucapkan selamat kepada peserta yang bisa mengikuti kegiatan KKN dan PLP,” ujar Junaidi Songidan.

Dalam kesempatan yang sama ia juga berpesan agar Mahasiswa FAI dapat menjaga nama baik almamater.

“Tolong jaga nama baik almamater, kepribadiannya di jaga bahwa kita mahasiswa FAI, kedepankan ahlakul Karimah, sehingga agar FAI tetap bisa berkibar di massyarakat,” tutur Junaidi Songidan.

Materi pembekalan disampaikan oleh Heri Cahyono selalu Wakil Dekan 1 FAI, sedangkan pembekalan PLP disampaikan oleh Iswati selaku Kaprodi PAI dan Nina Tisnawati selaku Kaprodi PIAUD.

“Kegiatan KKN merupakan mata kuliah wajib yang harus ditempuh oleh mahasiswa FAI,” jelas Heri Cahyono dalam menyampaikan materi.

Kegiatan  dihadiri oleh 56 mahasiswa yang terdiri dari 3 program studi, yaitu Prodi Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Islam Anak Usia Dini, dan Komunikasi Penyiaran Islam. Mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini merupakan mahasiswa angkatan 2019.

Kontributor : Bid

BERITA LAINNYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini