Kamis, April 17, 2025
BerandaBeritaPDM Kota Metro Berikan Apresiasi Empat Masjid Muhammadiyah Unggulan

PDM Kota Metro Berikan Apresiasi Empat Masjid Muhammadiyah Unggulan

METRO-Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Metro melaui Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting (LPCR) memberikan penghargaan terhadap 4 Masjid Muhammadiyah Unggulan di Kota Metro, acara berlangsung bersamaan dengan pengajian Pimpinan yang dihadiri oleh pleno PDM Kota Metro, pleno Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) se-Kota Metro, Ketua dan Sekretaris Pembantu Pimpinan (UPP) tingkat daerah serta Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) se-Kota Metro. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Mujahidin Muhammadiyah Metro pada Ahad, 16 Maret 2025.

Keempat masjid Muhammadiyah tersebut antara lain: terbaik pertama Masjid Mujahiddin Metro Pusat, terbaik kedua Masjid Baiturrozak Metro Timur, terbaik ketiga Masjid Al Wushto Metro Pusat, dan terbaik keempat Masjid Asy-Syiffa RSU Muhammadiyah Metro.

Pada kesempatan tersebut, pengurus masjid diberikan masing-masing piagam penghargaan yang diberikan ketua PDM Kota Metro, Kustono, S.Ag., dan Plakat yang diberikan Wakil Ketua Wilayah Muhammadiyah, Prof. Dr. Marzuki Noor, MS.

Zeni Mahmud selaku ketua LPCR PDM Kota Metro menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para Juara Lomba Masjid Mushola Unggulan Muhammadiyah Kota Metro pada tahun 2024.

“Program ini bertujuan dalam rangka menghadirkan masjid yang makmur memakmurkan, kebangkitan yang dimulai dari masjid dan memberikan solusi setiap permasalahan yang dihadapi oleh ummat Islam,” Ungkapnya.

Senada dengan itu, Kustono, S.Ag., selaku ketua PDM Kota Metro memberikan apresiasi kepada LPCR yang telah merealisasikan program unggulannya, sebagai bentuk kerjanya selaku unsur pembantu pimpinan.

Ia juga berharap UPP yang lain juga melaksanakan programnya seebagai bentuk komitmen program kerja yang telah diturunkan dalam rapat kerja tahun 2024 yang lalu.

“Kami mengajak seluruh majelis untuk segera merealisasikan program unggulan masing-masing. Dalam waktu dekat yang akan melaksanakan program LSBO (Lembaga Seni, Budaya, dan Olahraga), diharapkan segera melakukan persiapan agar pelaksanaannya berjalan dengan optimal,” pungkasnya. (ims)

BERITA LAINNYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini