Minggu, September 8, 2024
BerandaBeritaMahasiswa UM Metro Gelar Book Party di Desa Tanjung Harapan, Semarakkan Minat...

Mahasiswa UM Metro Gelar Book Party di Desa Tanjung Harapan, Semarakkan Minat Baca Kaum Muda

METRO-Dalam upaya meningkatkan minat baca di kalangan generasi muda, mahasiswa Program Kreativitas Mahasiswa dan Pengenalan Lapangan Persekolahan II (PKM & PLP II) kelompok 1 Desa Tanjung Harapan, Universitas Muhammadiyah Metro (UM Metro) sukses menggelar acara Book Party. Kegiatan yang dihelat pada Sabtu sore, 10 Agustus 2024, di halaman Masjid Taqwa, Desa Tanjung Harapan, ini berhasil menarik perhatian masyarakat, khususnya para pemuda.

Book Party yang digagas oleh mahasiswa UM Metro ini merupakan salah satu program kerja PKM kelompok 1. Acara ini bertujuan untuk menciptakan ruang bagi masyarakat, terutama generasi muda, untuk saling berbagi pengalaman membaca, merekomendasikan buku, dan berdiskusi secara santai.

Adi Julis, selaku ketua kelompok 1 PKM & PLP II, menyampaikan antusiasmenya terhadap kegiatan ini. “Ini merupakan kegiatan yang sangat luar biasa. Harapan kami, semua dapat mengikuti dan kedepannya, lapangan di sana akan selalu dipenuhi oleh anak muda yang suka membaca buku. Tentu saja, hal ini juga akan menjadi contoh yang baik bagi masyarakat luas,” ujar Adi.

Kegiatan Book Party ini dihadiri oleh peserta yang berasal dari berbagai kalangan, terutama dari Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Seputih Banyak. Mereka tampak antusias mengikuti rangkaian acara, mulai dari sesi berbagi pengalaman membaca, diskusi buku, hingga perlombaan literasi.

Salah satu peserta, mengungkapkan rasa senangnya bisa mengikuti Book Party. “Acara ini sangat seru dan bermanfaat. Saya jadi lebih termotivasi untuk rajin membaca buku. Selain itu, saya juga bisa bertemu dengan teman-teman baru yang memiliki minat baca yang sama,” ungkapnya.

Kontributor: PKM & PLP UM Metro

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments