Minggu, Januari 26, 2025
BerandaBerita Siapkan Kader-Kader Dai, Milad Muhammadiyah Adakan Lomba Dacil Se-Lampung

 Siapkan Kader-Kader Dai, Milad Muhammadiyah Adakan Lomba Dacil Se-Lampung

Metro-Dalam Rangka Menyemarakkan Milad Muhammadiyah yang ke-111 Panitia Milad PDM Kota Metro menyelenggarakan kegiatan Lomba Da’i Cilik tingkat Pelajar SD dan SMP Se-Lampung, yang diselenggarakan di SMP Muhammadiyah 4 Metro, Kamis 23 November 2023.

Acara pembukaan dihadiri oleh Abdurrahim Hamdi, Lc.MA., Wakil ketua PDM Kota Metro, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro, yang diwakili Budi Hendra. Hadir pula Kapolsek Metro Utara, Ketua PDPM Kota Metro, dan Kepala SMP Muhammadiyah 4 selaku tuan rumah. Para peserta serta pendamping lomba Da’i Cilik Se-Lampung turut memeriahkan acara pembukaan.

Agus Pujian, selaku Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 4 Metro, berterima kasih kepada panitia induk pelaksanaan Milad Muhammadiyah yang telah memberikan kepercayaan lomba Da’i Cilik ini diselenggarakan dilaksanakan di SMP Muhammadiyah 4 Metro.

“Dalam hal ini juga kami sampaikan apabila dalam menyiapkan segala sesuatu ada kekurangan dalam menyiapkan tempat dan lainnya sebagainya mohon dimaklumi,” Ucapnya, saat memberikan sambutan pada pembukaan acara.

Abdurrahim Hamdi,Lc.MA., mengatakan bahwa hari ini merupakan rangkaian acara dari agenda milad Muhammadiyah ke-111, yang puncaknya akan dilaksanakan pada 2 Desember 2023, dengan acara pawai bersama dan resepsi serta pembagian hadiah lomba-lomba yang telah dilaksanakan.

“Di hari ini lomba da’i cilik, hanya satu cabang dengan 2 kategori untuk tingkat SD/MI, dan SMP/MTs. Dengan peserta yang cukup banyak dan Mudah-mudahan bisa berjalan dengan baik dan bisa menjadi penyemangat bagi anak-anak kita dalam ajang untuk melatih bakat dan kemampuannya di dalam berdakwah,” lanjutnya.

Ia melanjutkan bahwa organisasi Muhammadiyah sebagai organisasi dakwah tentunya harus konsen dapat mencetak kader-kader da’i yang militan.

“Kader da’i harus memiliki kemampuan baik dan cakap dalam berpidato serta ceramahnya yang nanti dapat menjadi penerus ustadz bambang,ustadz haris dan ustadz Muslihudin, yang nantinya juga akan digantikan oleh generasi-generasi baru mendatang,” Ungkapnya.

Budi Hendra, Selaku Kabid Tenaga Kependidikan, mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi terhadap kegiatan dan lomba Da’i Cilik tingkat SD, SMP, sederajat dalam rangka semarakkan milad muhammadiyah ke-111.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini dan berharap dalam kegiatan ini dapat meningkatkan Iman dan Taqwa, serta dapat berkelanjutan dalam menciptakan Metro dengan generasi Metro emas, Cemerlang,” Ucapnya.

Ia menambahkan bahwa kegiatan ini selain meningkatkan Iman dan Taqwa, sekaligus meningkatkan sarana minat dan bakat peserta didik dalam bidang agama, membentengi diri dari pengaruh budaya yang negatif, hal ini selaras dengan pengimplementasian Kurikulum Merdeka.

“Dengan diadakan Kegiatan Lomba Da’i ini,diharapkan muncul bibit-bibit baru da’i muda yang dapat memberikan pengaruh kepada generasi milenial,bahwa secanggih apapun jaman ilmu agama adalah yang paling utama dan menjadi benteng diri agar tidak merusak akhlak sebagai umat muslim,” Tutupnya. (Ardan)

 

BERITA LAINNYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini