Metro – Jum’at 14 Januari 2022, Lembaga Zakat Infaq Sodaqoh Muhammadiyah (LazisMu) Kota Metro bersama Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) Kota Metro menyelenggarakan acara Donor Darah yang bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Kota Metro.
Refa’i selaku Ketua 1 MDMC Kota Metro mengatakan bahwa kegiatan ini bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Metro, bertujuan untuk membantu para pasien yang mengidap penyakit Demam Berdarah Dangue (DBD) dan membantu PMI menambah persediaan darah. “Sebagai salah satu penggiat kebencanaan kita ikut berpartisipasi membantu PMI khusunya untuk para pasien yang mengidap penyakit DBD”, tutur Refa’i.
“Seluruh Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) ikut terlibat dalam acara donor darah tersebut. Akan banyak lagi kader Muhammadiyah yang bisa memberikan kontribusi yang jauh lebih besar daripada yang sudah kami lakukan dan InsyaaAllah ini akan membawa keberkahan untuk umat,” tutup Refa’i.
Acara berjalan lancar dengan menerapkan protokol kesehatan ketat dan mendapat antusias warga sekitar.
Kontributor : Mahasiswa KPI FAI UM Metro (ilma, bid)